Visitors

Labels

Test Footer 1

OK

Category

Recent Post

bangkompas.blogspot.com

Template information

Random Post

bangkompas.blogspot.com

Teknik Komputer dan Jaringan

Test Footer

TKJ
Powered by Blogger.

Advertise

Popular Posts

PERANGKAT DASAR WAN

Perangkat Perangkat  vital yang harus dimiliki untuk membangun sebuah jaringan berbasis luas beserta fungsinya, yaitu :
.
1.Wireless Router
Fungsi Wireless Router adalah dapat menghubungkan beberapa jaringan wireless yang berbeda, menjadi switch / HUB dan sebagai radio indoor dimana menhubungkan frekuensi 2,4MHz ke DC, dapat membelokkan paket data yang ditujukan ke server tertentu, layaknya seorang polisi lalu lintas [Port Redirect], apat melakukan NAT, dimana 1 Public IP yang diberikan oleh ISP anda dapat digunakan oleh lebih dari 1 komputer untuk mengakses internet, dan dapat dapat menggantikan sebuah server jaringan yang menyediakan akses internet sharing atau bandwidth manager.
2.Radio Outdoor / indoor
Fungsi Radio Outdoor/indoor untuk menghubungkan proses input/output frekuensi 2,4MHz ke Ethernet Card (ETHO) atau komputer.
3.HUB/SWITCH
Fungsi HUB/SWITCH sebagai terminal / pembagi sinyal data bagi kartu jaringan (Network Card).
4.Router
Router berfungsi utama sebagai penghubung antar dua atau lebih jaringan untuk meneruskan data dari satu jaringan ke jaringan lainnya.
5.Antena Grid 2,4 atau Omni 19 dbi
Fungsi Antena Grid 2,4 atau Omni 19 dbi dimana antena ini untuk menerima dan mengirim signal data dengan sistem gelombang radio 2,4MHz. Dimana data tersebut bisa dalam bentuk intranet atau internet.
6.Kabel dan Konektor
Fungsi Kabel dan Konektor sebagai media penghubung antara komputer client dengan komputer client yang lain atau dengan peralatan lain yang di gunakan untuk membentuk jaringan.

7.CSU/DSU (Channel Service Unit / Data Service Unit)
Fungsi CSU/DSU (Channel Service Unit / Data Service Unit) alat pengirim data dalam format digital melalui jaringan telephone digital.
            8.Switch ATM
Fungsi Switch ATM Sebagai alat penyedia transfer data berkecepatan tinggi antara LAN dan WAN dan sebagai alat penerima frame data dari salah satu port, source dan destination address dari frame tersebut akan dicek.
9.Switch X.25 / Frame Relay
Fungsi Switch X.25 dan Frame Relay adalah untuk menghubungkan data lokal/private melalui jaringan data, mengunakan sinyal digital. Unit ini sama dengan switch ATM, tetapi kecepatan transfer datanya lebih rendah dibanding dengan ATM.
10.Multiplexer
Fungsi Multiplexer antara lain mentransmisikan gabungan beberapa sinyal melalui sebuah sirkit (circuit) dan mentransfer beberapa data secara simultan (terus-menerus), seperti video, sound, text, dan lain-lain.
11.Modem (MOdulator DEModulator)
Fungsi modem adalah mengubah sinyal analog menjadi sinyal digital begitu juga sebaliknya dan dibutuhkan untuk mempersiapkan data untuk transmisi melalui local loop.
12.Communication Server
Communication Server adalah server khusus “dial in/out”, fungsinya adalah untuk dapat melakukan dial dari lokasi remote sehingga dapat terhubung ke LAN.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori dengan judul PERANGKAT DASAR WAN . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://bangkompas.blogspot.com/2013/05/perangkat-dasar-wan.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Bang COPAS - Monday, May 20, 2013

Belum ada komentar untuk "PERANGKAT DASAR WAN "

Post a Comment